Jumat, 12 Juni 2009

KEPITING TUMIS SELEDRI

Bagi penyuka kepiting, mau dimasak apa aja pasti enak :-) 
Hal ini karena dagingnya yg emang udah manis2 gurih gimana gitu..
Nah, klo kepiting tumis seledri kaya gini neh : 
Bahan:
3 sdm minyak untuk menumis
3 ekor (1,5 kg) kepiting, bersihkan, potong menjadi 2 bagian
7 siung bawang putih, cincang halus
1 sdm merica hitam utuh, tumbuk kasar
3 sdm kecap manis
1 sdm kecap asin
1 sdm saus tomat
1 sdm saus sambal (yg tidak terlalu pedas)
1 butir bawang bombay
1 butir jeruk nipis
3 batang daun seledri, cincang kasar
1 sdm gula pasir
garam secukupnya

Cara Membuat:
1. Bersihkan kepiting, beri perasan jeruk nipis, diamkan 5 menit, lalu bilas lagi.
2. Panaskan minyak, tumis bawang putih, masukkan kepiting.
3. Masak hingga kepiting matang/berubah warna.
4. Masukkan kecap, saus, gula, garam, merica, bawang bombay, dan seledri, aduk rata.
5. Angkat & sajikan.


sumber: resep femina

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cumi Kembang Saus Tiram

Bismillahirrohmanirrohiim.... Kali ini aku pingin posting resep masakan yang simpel bumbunya, bisa buat menambah referensi menu harian....